Pages

DASAR PEMROGRAMAN DATABASE MYSQL

Pagi semua, kali ini ane mau share Dasar - Dasar dari pemrograman "Database MySQL" 

Langsung aja dah ga usah basa basi males ane basa basi!

Ebook Dasar Pemrograman : DOWNLOAD

Hirarki Data Tradisional :
  1. Elemen data / Field : suatu elemen data terkecil yang tidak dapat dipecah lagi.
  2. Record : gabungan sebuah elemen data yang terkait.
  3. File : himpunan seluruh record yang berhubungan.
Aktifitas Manajemen Data :
  1. Pengumpulan data ; data yang diperlukan dikumpulkan dan dicatat pada sebuah form yang disebut dokumen sumber yang berfungsi sebagai input.
  2. Integritas dan Pengujian ; data diperiksa untuk meyakinkan konsistensi dan akurasi data tersebut.
  3. Penyimpanan data dan pemeliharaan.
  4. Keamanan data.
  5. Organisasi data ; data disusun sedemikian untuk memenuhi kebutuhan user.
  6. Pengambilan data ; data dibuat agar dapat digunakan oleh user yang berhak.
Dua jenis Penyimpanan Sekunder :
  • Penyimpanan Berurutan / Sequential Access Storage Device (SASD) ;
    Media penyimpan untuk mengisikan record yang diatur dalam susunan tertentu. Data pertama harus diproses pertama kali, data kedua diproses kedua kali, dst.
  • Penyimpanan Akses Langsung / Direct Access Storage Device (DASD) ;
    Mekanisme baca atau tulis yang diarahkan ke record tertentu tanpa pencarian secara urut. Komputer mikro memiliki disk drive dan hard disk.
Cara Mengolah Data :
  • Pengolahan Batch ;
    Mengumpulkan data terlebih dahulu kemudian diproses sekaligus.
  • Pengolahan On – Line ;
    Setiap data yang diinput langsung didapat output atau hasilnya.
  • Sistem Real Time ;
    Sama seperti pengolahan On – Line, hanya saja data yang ada di update sesuai dengan perubahan waktu.
KONSEP DATABASE
Database : Kumpulan data-data yang terpadu yang disusun dan disimpan dalam suatu cara sehingga memudahkan untuk dipanggil kembali.
Database Manajemen System ;
Suatu program komputer yang digunakan untuk memasukkan,mengubah,menghapus,memanipulasi dan memeperoleh data / informasi dengan praktis dan efisien.
Komponen Utama DBMS :
  • Hardware ; yang melakukan pemrosesan dan menyimpan database.
  • Data.
  • User , dapat diklasifikasikan menjadi :
    • End User ;
      • Pengguna aplikasi, yang mengoperasikan program aplikasi.
      • Pengguna interaktif, yang memberikan perintah-perintah beraras tinggi (sintak-sintak query).
    • Programmer aplikasi, yang membuat program aplikasi.
    • Database Administrator, bertanggung jawab terhadap pengelolaan database.
  • Software, sebagai interface antara user dan database.
Perintah yang digunakan untuk mengelola dan mengorganisasikan data :
  • Data Definition Language ;
Perintah yang biasa digunakan oleh DBA untuk mendefinisikan skema ke DBMS.
Skema : deskripsi lengkap tentang struktur field, record dan hubungan data pada database.
Hal yang perlu dijabarkan dalam DBMS :
  • Nama database.
  • Nama file pada database.
  • Nama field dan record.
  • Deskripsi file, record dan field.
DDL juga digunakan untuk menciptakan, mengubah dan menghapus database.
Yang termasuk dalam kelompok DDL :
    • CREATE ; membuat table.
    • ALTER ; mengubah struktur table.
    • DROP ; menghapus table.
  • Data Manipulation Language ;
Perintah yang digunakan untuk mengubah, memanipulasi dan mengambil data pada database.
DML dibagi menjadi 2 :
  1. Prosedural ; menuntut user menentukan data apa saja yang diperlukan dan bagaimana cara mendapatkannya.
  2. Non Prosedural ; menuntut user menentukan data apa saja yang diperlukan tetapi tidak perlu menyebutkan cara mendapatkannya.
Perintah yang termasuk dalam DML :
  • SELECT ; memilih data.
  • INSERT ; menambah data.
  • DELETE ; menghapus data.
  • UPDATE ; mengubah data.
Tugas – tugas Database Administrator :
  1. Perencanaan database.
  2. Penerapan database.
  3. Operasi Database.
  4. Keamanan Database.
Keuntungan Database Manajemen System :
  1. Mengurangi pengulangan data.
  2. Independensi data.
  3. Memadukan data dari beberapa file.
  4. Memanggil data dan informasi secara tepat.
  5. Meningkatkan keamanan.
Kerugian Database Manajemen System :
  1. Menggunakan software yang mahal.
  2. Menggunakan konfiguarsi hardware yang besar.
  3. Memperkerjakan dan menggaji Staf DBA yang relatif mahal.

No comments:

Post a Comment